• Fatmawati, S.I.Kom.
  • Pemrograman
  • 2021-08-09 09:31:59
Mengenal Notasi Algoritma

MENGENAL NOTASI ALGORITMA

 

Algoritma dapat direpresentasikan dalam 3 notasi, antara lain :

  1. Notasi Deskriptif

Notasi algoritma deskriptif dilakukan dengan cara menuliskan intruksi-intruksi yang harus dilaksanakan dalam bentuk uraian kalimat deskriptif dengan menggunakan bahasa yang jelas dan tidak ambigu. Notasi jenis ini disarankan untuk algoritma yang pendek karena apabila untuk algoritma yang panjang notasi deskriptif kurang efektif. 

Secara garis besar notasi deskriptif tersusun atas tiga bagian utama, yaitu: Bagian Judul, merupakan bagian yang terdiri atas nama algoritma dan penjelasan atau spesifikasi algoritma tersebut. Bagian Deklarasi, merupakan bagian untuk mendefinisikan semua nama yang digunakan pada algoritma dapat berupa variabel, konstanta, tipe ataupun fungsi. Bagian Deskripsi, merupakan bagian inti pada struktur algoritma yang berisi uraian langkah-langkah penyelesaian masalah.

Contoh ringkas notasi deskripsi :

Algoritma Penjumlahan   

{Menjumlahkan 2 bilangan. Algoritma menerima masukan dua bilangan,Kemudian menjumlahkannya dan mencetak hasil}

Deklarasi:
Bi11,bi12,hasil = int

Deskripsi:
1.Input bi11,bi12

2.Hitung hasil = bi11 + bi12

3.Tampilkan hasilkan

4. Selesai
 

  1. Pseudocode

Pseudecode merupakan cara penulisan algoritma yang menyerupai bahasa pemrograman tingkat tinggi. Pada umumnya notasi pseudecode menggunakan bahasa yang mudah dimengerti secara umum dan juga lebih ringkas dari pada algoritma.

Contoh pseudocode :

1. Start

2. READ alas, tinggi

3. Luas = 0.5 * alas * tinggi

4. PRINT Luas

5. Stop

Ekspresikan algoritma dalam bentuk pseudocode untuk mendapatkan dua bilangan dari pengguna, yaitu pembilang (dividend) dan penyebut (divisor). Algoritma juga memastikan bahwa penyebut tidak bernilai 0 serta menampilkan hasil bagi antara pembilang dan penyebut! Pembilang adalah suatu bilangan atau angka yang akan dibagiPenyebut adalah pembagi suatu bilangan (angka yang akan membagi suatu bilangan)

 

  1. Flowchart

Flowchart bisa diartikan sebagai diagram alir yang menggambarkan langkah-langkah dan struktur suatu algoritma atau program.

Aturan umum flowchart

  1. Semua simbol dari flowchart dihubungkan oleh garis aliran (arrows) yang mengindikasikan arah aliran bukan garis bias
  2. Garis aliran memasuki bagian atas simbol dan keluar dari bagian bawah, kecuali untuk simbol keputusan (decision), yang memiliki garis aliran yang keluar dari bawah atau samping.
  3. Aliran proses bergerak dari atas ke bawah.
  4. Awal dan akhir pada flowchart disimbolkan dengan terminal.

Add comment

Jl.Lingkar Utara Bekasi Kel. Perwira Kec. Bekasi Utara (sebelah BSI Kaliabang) Raya Bekasi KM.27 Pondok Ungu

Email : admin@smktarunabangsa.sch.id

Pengumuman

© 2024 SMK Taruna Bangsa Kota Bekasi. All Rights Reserved.