OPTICAL DISK
Pengertian Optical Disk
Optical disk merupakan salah satu bentuk media penyimpan data yang terbuat dri bahan-bahan optic.
Bahan optic tersebut terbuat dari resin (polycarbonate) yang permukaannya dilapisi bahan reflektif, misalnya alumunium.
Bahan ini memungkinkan data dapat ditulis dan di baca menggunakan teknologi laser.
Ciri utama Optical disk
- Memiliki kapasitas penyimpanan data dalam jumlah besar hingga ukuran gyga byte.
- Menggunakan teknologi laser untuk menulis dan membaca data pada disk
- Akses data cukup cepat yang bergantung pada ukuran disk.
Jenis-jenis Optical disk
- Laser Disk
karakteristik utama LD adalah piringan optic dengan diameter 11,81 inci (30 cm). Kedua sisi permukaan dapat digunakan untuk menyimpan data, misalnya video atau film.
- CD (Compact Disc atau Laser Optic Disc)
CD merupakan jenis piringan optic yang pertama kali muncul. Pembacaan dan penulisan data pada piringan melalui laser. CD berbentuk lingkaran dengan diameter 120 mm serta memiliki libang ditengahnya yang berdiameter 15 mm. kapasitas penyimpanan CD dapat mencapai 870 Mb yang dapat menyimpan data hingga 99 menit.
Contoh CD :
1) CD-Rom (Compact Disk read only memory) adalah jenis piringan optic yang mempunyai sifat hanya bisa dibaca. Kapasitas sebuah CD Rom yang berukuran 4,72 inch dapat menampung hingga 640 Mb atau kira-kira 300.000 halamat text.
2) CD-R (CD Recordable) merupakan jenis CD yang dapat menyimpan data seperti halnya disket, namun isinya tidak dapat diubah lagi.
3) CD-RW (CD Writetable) merupakan jenis CD yang dapat menyimpan data namun isinya dapat dihapus dan dapat diganti dengan data yang baru.
- Mini Disk
Mini disk memiliki diameter piringan sebesar 64 mm yang mampu menyimpan data audio selama 74 menit atau 80 menit. MD dapat digunakan untuk menyimpan data hingga 1 GB.
- DVD (Digital Video Disc / Digital Versatile Disc)
DVD adalah merupakan pengembangan dari CD. DVD memiliki kapasitas yang jauh lebih besar dari pada CD biasa, yaitu sekitar 4,7 – 17 GB.
Kemampuan DVD dapat dilihat dari jenisnya, yaitu :
a) Single-side, single layer kapasitas 4,7 GB
b) Double-side, single layer kapasitas 8,5 GB
c) Single-sided, double layer kapasitas 9,4 GB
d) Double-sided, double layer kapasitas 17 GB